• Home
  • Lock.
  • RPP
  • RKAS
  • TGS Siswa
  • Daftar Isi
  • Alumnus
  • Kontak
  • Comments

Salurkan bakat seni lewat pelajaran seni budaya

Ibu Sumini, S.Pd saat memandu seni batik

Seni budaya merupakan mata pelajaran seni yang berbasis budaya sehingga aspek budaya tidak dibahas secara khusus dalam mata pelajaran ini, tetapi terintegrasi didalam seni itu sendiri. Banyak aspek yang mendasari seni budaya di ajarkan disekolah sekolah antara lain karena keunikan, kebermaknaan kebermanfaatan, terhadap peserta didikyang terletak pada pemberian pengalaman estetika dalam bentuk kegiatan berekspresi dan berkreasi serta berapresiasi melalui "belajar dengan melalui dan tentang seni" dimana peran ini tidak dapat diberikan oleh mata pelajaran lain. Itulah yang melatar belakangi mengapa pendidikan diajarkan di sekolah, sebagaimana diamanatkan dalam PP No 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan tentang pendidikan seni budaya.
Dalam rangka itu guna memberikan pengalaman estetika, kreasi dan apresiasi seni serta sebagai wujud inovasi pendidikan seni, mapel seni budaya adakan pameran seni batik. Seni batik yang dipamerkan merupakan kumpulan hasil karya siswa kelas 8. Berbagai corak terpampang di dalam kelas, kebanggan tersendiri nampak diwajah para siswa atas hasil karyanya sendiri. Luar Biasa....itulah ekspresi yang slalu bergumam dalam benak setiap orang yang menyaksikan karya estetika seni batik.
Hasil karya seni kriya siswa 
Ibu Sumini, S.Pd selaku guru mapel seni saat di temui diruang kerjanya mengatakan "inilah ajang apresiasi siswa, dengan dipamerkanya hasil karya seni batik, peserta didik akan terpacu untuk menyalurkan bakat seninya, dan juga kami selaku pengampu mapel seni akan dapat mengetahui siswa yang berbakat seni, sehingga apabila ada lomba kami telah siap dengan siswa yang benar-benar memiliki bakat seni".
Bukan hanya seni batik yang akan ditampilkan menurut penuturan beliau, kedepan kami akan terus kembangkan dan akan terus gali potensi peserta didik hingga mereka dapat berekspresi melalui mapel seni budaya di SMP N 1 Dukuhturi.

2 komentar:

Alip HM said...

Selamat atas launchingnya website SMPN 1 Dukuhturi Kab. Tegal. Semoga tetap jaya.
salam dari kami Keluarga Besar www.smpnu2dukuhturi.com.

SMP N 1 DUKUHTURI said...

matur nuwun Pa Alip atas dukungannya.

Post a Comment